Posted by KUALA KAPUAS on Senin, 25 April 2016
Kuala Kapuas, Nasib tragis menimpa seorang karyawan perkebunan sawit PT Global Agro Lestari (GAL) bernama Sarwan Sarjono (47). Korban yang asal Banjarnegara, Jawa Tengah, lui tewas setelah jatuh dan titian tempat dia bekerja di Desa Lamunti Kecamatan Mantangai. Kabupaten Kapuas Kalteng. Sabtu (23/4) siang. Informasi yang diterima dari Rahmat. salah satu Relawan 545 Kapuas. Minggu siang itu Sarwan bersama dengan beberapa karyawan yang lainnya sedang mengangkut hasil panen sawit melalui titian sungai. Di perjalanan, tiba-tiba titian yang dipijak Sarwan patah sehingga lelaki tersebut Jatuh ke sungai, Diduga Korban tidak bisa berenang sehingga tubuhnya tenggelam. Beberapa karyawan yang merupan teman satu kerja korban yang melihat kejadin itu, langsung terjun ke sungai berusaha menolong.
Korban berhasil ditemukan dan langsung dievakuasi dan selanjutnya dibawa ke klinik di perusahaan tempat korban bekerja. Ditambahkan Narto dari relawan BPK Tirta Borneo. rupanya kondisi korban tak memungkinkan, sehingga korban harus dirujuk ke RSUD dr H Soemarno Kuala Kapuas. Dalam perjalanan menuju ke rumah sakit. jiwa korban tak tertolong dan korban menghembuskan napasnya yang terakhir. Atas permintaan keluarganya jenazah dibawa ke Banjar Negara Jawa Tengah Jateng. Kasus ini sudah ditangani jajaran polsek setempat. (BPOST)