Posted by KUALA KAPUAS on Senin, 18 April 2016
Stop Jemur Tubuh
Matahari pagi tentu sangat baik untuk kesehatan tulang anda. Namun, jangan membiasakan diri terpapar sinar matahari saat siang hari tanpa tabir surya. Karena penyakit kanker kulit bisa menyerang tubuh anda.
Asupan Kalsium dan Vitamin D
Kedua nutrisi tersebut untuk mencegah pengeroposan tulang atau osteoporosis yang bisa menyerang para remaja. Sumber vitamin D yaitu sinar matahari dipagi hari serta aneka sayuran yang berwarna hijau.
Asam Lemak Omega 3
Stroke ataupun penyakit jantung bisa dicegah dengan mengkonsumsi aneka makanan yang mengandung asam lemak omega 3. Sumber asam lemak omega 3 yaitu pada ikan salmon, tuna maupun makarel.
Aktivitas Sehat
Rajin berolahraga secara teratur serta menjauhi berbagai kebiasaan tidak menyesatkan seperti merokok dan minum minuman beralkohol. ini untuk menghindari para remaja dari berbagai penyakit berbahaya yang bisa menyerang tubuhnya.
Olahraga Otak
Jenis olahraga yang baik untuk kesehatan otak yaitu dengan mengisi teka-teki silang maupun rajin membaca berbagai buku yang anda sukai. Ini untuk mencegah penyakit aizheimer atau kepikunan dini yang melanda remaja.(bpost)